Bawang merah (Allium cepa L. Kelompok Aggregatum) adalah salah satu bumbu masak utama dunia yang berasal dari Iran, Pakistan, dan pegunungan-pegunungan di sebelah utaranya, tetapi kemudian menyebar ke berbagai penjuru dunia, baik sub-tropis maupun tropis. Wujudnya berupa umbi yang dapat dimakan mentah, untuk bumbu masak, acar, obat tradisional, kulit umbinya dapat dijadikan zat pewarna dan daunnya dapat pula digunakan untuk campuran sayur. Tanaman penghasilnya disebut dengan nama sama.
Dewasa ini pembudidayaan bawang merah sangat digemari oleh petani. Hal ini disebabkan oleh nilai jual dari bawang merah yang tergolong cukup tinggi. Namun tak jarang juga harga jualnya rendah. Dalam budidaya bawang merah yang perlu diperhatikan adalah bibit atau kondisi bibit yang akan ditanam haruslah baik atau siap tanam. Perlakuan terhadap bibit sebelum ditanam juga harus diperhatikan agar tidak busuk.
Di Subak Anyar Penglatan sendiri pada musim tanam kali ini menanam bawang merah dengan varietas super philip. Penanaman bawang merah ini sendiri diawali dengan pengolahan lahan, pemberian pupuk dasar berupa pupuk organik dan juga pemasangan perangkap untuk mencegah adanya serangan opt pada tanaman bawang merah. Sejauh ini sudah ditanam bawang merah seluas 1 ha yang direncanakan akan tanam seluas 5 ha sampai pertengan bulan September 2019. (Marta_BPP Buleleng)