Sistem Pertanian Terpadu (integrated farming system) adalah satu sistem yang menggunakan ulang dan mendaurulang, menggunakan tanaman dan hewan sebagai mitra, menciptakan suatu ekosistem yang “tailor-made”, meniru cara alam bekerja.
Kamis, 10 September 2020, PPL wilbin desa kerobokan mengunjungi salah satu rumah percontohan integrated Farming di Desa Kerobokan . Kini dalam mendukung upaya lumbung pangan salah satu rumah percontohan juga mulai menggarap metode pertanian pola integrated farming dengan menerapkan zero waste yang belakangan ini banyak ditekuni petani untuk memenuhi berbagai kebutuhan pangan secara holistik dalam satu lahan.
Pola integrated farming ini merupakan pengelolaan pertanian terpadu dalam satu hamparan dibudidayakan banyak komoditas yakni tanaman hortikultura, ayam, Ikan konsumsi, kambing, dan komoditas pangan lainnya.
Pola ini menjadi model untuk dikembangkan di berbagai daerah sehingga ketahanan dengan pola integrated Farming menjadi trend dengan lahan yang sempit menghasilkan berbagai macam buah dan ternak yang dapat mendukung terjadi peningkatan kesejahteraan petani.
#BPP Sawan