(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

GERAKAN TANAM KACANG HIJAU

Admin distan | 14 Agustus 2020 | 243 kali

Kacang hijau (Vigna radiata L.) merupakan tanaman berbentuk
semak yang tumbuh tegak. Tanaman kacang hijau posisinya menduduki tempat ketiga setelah kedelai dan kacang tanah. Sampai saat ini perhatian masyarakat terhadap kacang hijau masih kurang. Kurangnya perhatian ini diantaranya disebabkan oleh hasil yang dicapai per hektarnya masih rendah. Di samping itu, panen kacang hijau ini harus dikerjakan beberapa kali. Peningkatan produksi kacang hijau dilakukan dengan cara memperbaiki kultur teknis petani, mendapatkan varietas-varietas yang produksinya tinggi dan masak serempak, serta peningkatan usaha pasaca panen. Dari segi agronomis dapat dilakukan dengan tindakan pengairan, pemupukan NPK dan pengaturan jumlah populasi, jarak tanam, sanitasi, pengendalian hama dan penyakit tanaman.

Pada hari Jumat, 14 Agustus 2020 di Tempek Penglatan, Subak Lawas, Desa Petandakan, Kecamatan Buleleng dilaksanakan gerakan tanam untuk meningkatkan produksi kacang hijau .
Kegiatan ini dilaksanakan pada lahan sawah milik bapak Ketut Nadi Arka yang luasnya adalah 0,45 ha.
Adapun cara tanamnya yaitu dengan cara sebar dan cara tanam dengan alat tanam benih langsung dengan tujuan untuk mendapatkan hasil tanam yang membentuk barisan dengan jarak tanam antar barisan 40 cm dan dalam barisan 10-25 cm, alat tanam benih langsung ini, dirancang sedemikian rupa agar memudahkan petani saat menebar benih dan juga mengurangi posisi membungkuk sehingga dapat meminimalisir terjadinya sakit punggung setelah penebaran benih.


Kegiatan gerakan tanam kacang hijau ini dibuka oleh Ibu Sekdis Pertanian Kabupaten buleleng yang dihadiri staf, serta PPS, Kordinator Petugas Pertanian Kecamatan Buleleng, POPT Kecamatan Buleleng , PPL Wilbin dan pembantu mantri tani Kecamatan Buleleng, serta pengurus dan krama subak penerima bantuan benih kacang hijau tempek Penglatan, Subak Lawas, Desa Petandakan
Dengan gerakan penanaman kacang hijau ini diharapkan nantinya dapat meningkatkan stok pangan khususnya kacang hijau.

#BPP Buleleng