(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Gerakan Pengendalian Hama Ulat Grayak di Kelompok Tani VI, Desa Sanggalangit,Kec.Gerokgak

Admin distan | 11 Februari 2020 | 496 kali

Selasa, 11 Februari 2020 kembali dilakukan Gerakan Pengendalian Hama Ulat Grayak di Kelompok Tani VI, Sanggalangit Kec.Gerokgak yang dihadiri oleh Kabid Tanaman Pangan, POPT Kabupaten Buleleng, Penyuluh Pertanian dan Anggota Kelompok Tani VI.
Berdasarkan laporan POPT yang masuk serangan keseluruh mencapai 15 Ha dengan intensitas 22% dan luas terancam 5 Ha, kegiatan bertujuan mengendalikan OPT tanaman jagung berupa ulat grayak yang dicurigai merupakan Spodoptera Frugiperda yang diamati pertama kali menyerang di Desa Panji, Kec.Sukasada, kemudian akhir-akhir ini menyebar luas hingga ke Kecamatan Tejakula dan Gerokgak.


Untuk upaya menjaga keamanan produksi jagung sudah dilakukan beberapa kali gerdal di Kecamatan tersebut, serta Bapak Ir. I Made Gel Gel Selaku Kepala Bidang Tanaman Pangan menyampaikan agar petani secara intensif melakukan pengamatan rutin terhadap tanaman dan selalu berkordinasi dengan petugas masalah kewaspadaan OPT, agar dapat dilakukan pengendalian secara cepat dan tepat,selain itu diharapkan pengendalian dengan pestisida selalu dilakukan dengan tepat dan bijaksana.

 

(Nerlin/BidangTanamanPangan)