Hari ini tanggal 7 September 2020 bidang hortikultura mengikuti bimtek kader keamanan pangan komunitas 2020. Bimtek ini melalui Zoom meeting yang dipimpin langsung oleh Ibu Melissa dari Loka POM Kabupaten Buleleng, Ibu Nyoman Mandayani dari IBI (Ikatan Bidan Indonesia). Beliau memaparkan 5 kunci keamanan pangan keluarga diantaranya
Kunci 1
Beli pangan yang aman, hal-hal yang diperhatikan: Tempat pembelian/pmilihan, daftar pangan yang dibeli dan kemampuan penyimpanan di rumah. Kriteria membeli pangan segar diantaranya belilah pangan segar sesuai dengan kriteria pangan segar yang dapat diterima melalui panca indra, pangan segar seperti daging, unggas dan ikan harus diperhatikan kondisi kebersihan dan kesegarannya dengan cara visual.
Kunci 2
Simpan pangan secara aman. Pangan dingin atau beku segera disimpan dilemari pendingin, pastikan pengatur suhu berfungsi dengan baik, pisahkan tempat penyimpanan antara bahan pangan dan non pangan, pangan mentah dan pangan matang.
Kunci 3
Mengolah/memasak bahan pangan, ada dua hal penting yang harus diperhatikan dalam memasak adalah suhu dan waktu memasak.
Kunci 4
Penyajian pangan, jika makanan tidak akan segera dikonsumsi maka harus disimpan pada suhu dingin dengan suhu kurang dari 40C
Kunci 5
Kebersihan, area permukaan memasak dibersihkan dengan menggunakan campuran air hangat dan sabun yang fungsinya untuk membunuh bakteri atau kuman serta menghilangkan minyak dan kotoran yang mempel pada permukaan dapur.
Setelah pemaparan selesai, dilakukan post test yang bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang kemampuan yang dicapai setelah berakhirnya penyampaian materi. Manfaat diadakan bimtek ini diharapkan para peserta mampu memahami materi yang telah disampaikan serta mampu mememilih pangan yang layak dikunsumsi.
#BidangHortikultura