Kegiatan Bidang Perkebunan Hari Jumat tanggal 11 Pebruari 2022 adalah Penjajagan Lokasi Penerima Bantuan Alat Pembuat Biopori Tanah dan Cara Pembuatan MS untuk pengendalian penyakit karat daun kopi di KTT. MEKAR SARI Banjar Dinas Beteng, Desa Pucaksari, Kecamatan Busungbiu, dilaksanakan oleh Kepala Bidang Perkebunan beserta substansi Perbenihan dan Perlindungan Perkehunan dan staf diterima Ketua KTT Mekar Sari. Kegiatan ini didanai dari APBD Provinsi Bali, merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali. Pada prinsipnya Ketua Kelompok antusias menerima kegiatan ini, karena penyakit karat daun kopi memang banyak menyerang tanaman kopi di wilayahnya. Kegiatan ini melibatkan 10 orang anggota Kelompok. Bantuan yang diterima berupa bahan dan alat pembuatan metabolic sekunder selengkapnya disiapkan dari Distanpangan Provinsi Bali. Mengenai waktu pelaksanaan menunggu arahan dari Provinsi. Manfaat MS disamping untuk pengendalian karat daun kopi, juga untuk mengendalikan penyakit JAP Cengkeh, penyakit Busuk Batang Vanili, dan penyakit jamur lainnya. Sedangkan untuk kegiatan biofori tanah bertujuan untuk meningkatkan infiltrasi air hujan ke dalam lahan sehingga pada musim kemarau kadar air tanah di lahan bisa dipertahankan. Untuk paket bantuan akan diberikan 2 unit mesin pembuat biofori kepada KTT Mekar Sari yang nantinya akan diserahkan oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali.