(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PEMBAGIAN KARTU TANI ANGGOTA SUBAK ANYAR DESA SUWUG

Admin distan | 24 Mei 2021 | 197 kali

Senin, 24 Mei 2021 PPL wilbin Suwug melakukan pembagian kartu tani Subak Anyar Desa Suwug yang masih tercecer. Pada kesempatan tersebut PPL wilbin Suwug juga menyampaikan mengenai teknis penebusan pupuk bersubsidi dengan menggunakan kartu tani.

 

Adapun syarat yang harus dipenuhi petani untuk mendapatkan kartu tani ialah menyusun kebutuhan pupuk sesuai dengan luas garapan dalam e-RDKK (Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok) mengisi form dan mengumpulkan foto kopi anggota kelompok tani disertai nama ibu kandung. Untuk wilayah Bali khususnya di Kabupaten Buleleng pembagian kartu tani dilaksanakan oleh Bank BNI.

 

Diharapkan dengan adanya pembagian kartu tani ini penyaluran dan pengawasan pupuk bersubsidi lebih tepat sasaran.