Senin, 1 Juli 2024 dilakukan pengamatan petak tetap di lahan sawah padi metode Hazton di Subak Tambahan. Dalam kegiatan tersebut turut hadir PPL Wilbin Desa Kubutambahan, POPT Kecamatan Kubutambahan, POPT Bidang Tanaman Pangan serta petani pemilik lahan Nyoman Suparma. Pengamatan dilakukan di 2 petak tetap yaitu petak hazton dan petak kontrol. Pengamatan ini merupakan pengamatan ke-6 dengan umur 42 hari setelah tanam dan rutin dilaksanakan setiap minggu. Luas tanaman yang demplot Hazton seluas 10 are dengan jenis varietas Inpari 32.
Adapun pengamatan dilakukan pada parameter tinggi tanaman, Jumlah anakan per rumpun, opt maupun musuh alami. Penentuan tanaman yang diamati dengan memilih 10 rumpun secara diagonal.
Hasil pengamatan ke 6 (42 Hari Setelah Tanam) didapatkan rata-rata tinggi sebesar 78,4 cm dan rata-rata jumlah anakan sebanyak 52,1 Hasil identifikasi perkembangan OPT sampai pengamatan ke 6 menunjukkan adanya gejala serangan blast daun di dua rumpun pengamatan sedangkan perkembangan musuh alami terdapat beberapa ekor laba-laba.
(Bidang Tanaman Pangan)