(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pengamatan OPT di Subak Bongkang, Desa Menyali

Admin distan | 22 Februari 2024 | 87 kali

Kamis, 22 Pebruari 2024 POPT Kecamatan Sawan bersama PPL Wilbin Desa Menyali melakukan pengamatan OPT pada lahan sawah milik Gede Arya di Subak Bongkang, Desa Menyali. Umur padi pada areal sawah yang diamati berumur 35 hst dengan varietas Inpari 32. Adapun OPT yang menyerang berupa penyakit blas dan hama putih palsu seluas 2 ha. Intensitas serangan dari kedua OPT tersebut masih dalam intensitas ringan, namun tetap perlu untuk dikendalikan.

Berdasarkan hasil pengamatan OPT tersebut, direkomendasikan untuk melakukan sanitasi lahan termasuk pembersihan gulma yang ada di pematang sebagai tanaman inang alternatif hama putih palsu dan penyakit blas, pengeringan lahan serta aplikasi fungisida efektif untuk mengendalikan penyakit blas dan penggunaan insektisida berbahan aktif fipronil untuk pengendalian hama putih palsu. Hal ini dilakukan untuk mencegah meluasnya serangan OPT dan menekan kerugian petani.


(BPP Kecamatan Sawan)