Penyampaian Program dari Bidang PKH
Admin distan | 01 Februari 2024 | 69 kali
Pada kegiatan meeting hari ini Kamis, 1 Pebruari 2024 di BPP Tejakula, Hadir Kabid PKH Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng untuk menyampaikan kegiatan Bidang PKH di tahun 2024.
1. Vaksinasi PMK dan Rabies masih menjadi kegiatan prioritas Bidang PKH tahun 2024, 2. Kegiatan vaksinasi supaya melibatkan semua penyuluh yang ada di masing-masing desa/wilbin., 3. Karena sering terjadi keterlambatan SPJ, maka untuk kegiatan selanjutnya administrasi dan pelaporan vaksinasi diserahkan pengifutannya kepada tim/ drh kecamatan., 4. Vaksinasi rabies 2024, dengan sistim tuntas (selesaikan satu lokasi/dusun baru pindah ke dusun yang lain.
Kegiatan vaksinasi maupun pelayanan kesehatan hewan agar di bentuk tim kerja dengan pembagian tugas dan tanggung jawab yang jelas dan kegiatan berjalan lancar, sehingga tidak terjadi permasalahan yang tidak kita inginkan.
(BPP Kecamatan Tejakula)