(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

VAKSINASI RABIES DI DESA GALUNGAN

Admin distan | 26 Agustus 2022 | 126 kali

Jumat, 26 Agustus 2022  Puskeswan Kecamatan Sawan berkerjasama dengan BPP Kecamatan Sawan telah melaksanakan Vaksinasi rabies di Desa Galungan, Kecamatan Sawan. Masing-masing sebanyak 24 ekor anjing dan 3 ekor kucing di Banjar Dinas Desa, 22 ekor anjing dan 1 ekor kucing di Banjar Dinas Bingin, serta 34 ekor anjing dan 10 ekor kucing di Banjar Dinas Dajan Pangkung telah berhasil di vaksinasi. Vaksinasi di setiap banjar dusun dilakukan oleh satu orang vaksinator dan satu orang recorder, pelayanan ini dilakukan di Balai banjar dan juga mengunjungi rumah warga agar anjing yang tidak memungkinkan untuk dibawa ke lokasi tetap dapat tervaksin. 

Vaksinasi rabies ini dilakukan sebagai langkah pencegahan dengan memberikan kekebalan pada hewan dan perlindungan terhadap manusia dari penularan rabies melalui gigitan.