(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

SERANGAN PENYAKIT KRESEK DAN HAWAR DAUN BAKTERI DI SUBAK SELONDING, DESA POH BERGONG.

Admin distan | 28 Maret 2022 | 1028 kali

Penyakit hawar daun bakteri (HDB) merupakan salah satu penyakit padi utama yang tersebar di berbagai ekosistem padi di negara-negara penghasil padi. Penyakit disebabkan oleh bakteri Xanthomonas oryzae pv. oryzae (Xoo). Patogen ini dapat mengenfeksi tanaman padi pada semua fase pertumbuhan tanaman dari mulai pesemaian sampai menjelang panen. Penyebab penyakit (patogen) menginfeksi tanaman padi pada bagian daun melalui luka daun atau lobang alami berupa stomata dan merusak klorofil daun. Hal tersebut menyebabkan menurunnya kemampuan tanaman untuk melakukan fotosintesis yang apabila terjadi pada tanaman muda mengakibatkan mati dan pada tanaman fase generative mengakibatkan pengisian gabah menjadi kurang sempurna.

Bila serangan terjadi pada awal pertumbuhan, tanaman menjadi layu dan mati, gejala ini disebut kresek. Gejala kresek sangat mirip dengan gejala sundep yang timbul akibat serangan penggerek batang pada fase tenaman vegetatif. Pada tanaman dewasa penyakit hawar daun bakteri menimbulkan gejala hawa (blight). Baik gejala kresek maupun hawar, gejala dimulai dari tepi daun, berwarna keabu-abuan dan lama-lama daun menjadi kering. Bila serangan terjadi saat berbunga, proses pengisian gabah menjadi tidak sempurna, menyebabkan gabah tidak terisi penuh atau bahkan hampa. Pada kondisi seperti ini kehilangan hasil mencapai 50-70 persen.

Hari ini, Senin 28 Maret 2022 dilaksanakan pengamatan OPT (organisme pengganggu tumbuhan) di Subak Selonding, Desa Poh Bergong, Kecamatan Buleleng. Pengamatan hari ini dilakukan secara langsung oleh POPT Kecamatan Buleleng  yaitu Nyoman Sudiarsa,S.P dan Vani Silvana, S.P yang didampingi oleh PPL Desa Poh Bergong I Ketut Kamara, M.P.  Berdasarkan pengamatan didapat hasil sebagai berikut 

• Komoditas : Padi 

• Varietas : Ciherang 

• Umur tanaman : 80-85 hst 

• Luas serangan : 2 ha 

• Intensitas : 1 ha ringan dan 1 ha berat

Adapun Rekomendasi yang disarankan POPT Kecamatan Buleleng untuk petani adalah  

? Sanitasi lingkungan dan pengeringan lahan. Mengingat pathogen dapat bertahan pada inang alternative dan sisa-sisa tanaman maka sanitasi lingkungan sawah dengan menjaga kebersihan sawah dari gulma yang mungkin menjadi inang alternative dan membersihkan sisa-sisa tanaman yang terinfeksi.