Jumat, 21 Oktober 2022 Kepala Bidang Penyuluhan beserta staf melakukan kunjungan ke lapangan untuk memonitoring pelaksanan kegiatan Vaksinasi PMK di Desa Sumber Klampok dan Desa Pejarakan Kecamatan Gerokgak. Kunjungan ini dilakukan untuk melihat secara langsung permasalahan yang ada di lapangan.
Masing-masing tim vaksinasi terdiri dari dokter hewan dan petugas recorder yang tersebar di seluruh desa. Setiap harinya petugas akan menelusuri setiap desa di Kabupaten Buleleng hingga seluruh ternak sapi, babi, dan kambing dapat tervaksin.
Sampai dengan hari ini jumlah ternak yang sudah divaksinasi masih jauh dari target yang telah ditentukan. Berbagai permasalahan di lapangan yang terjadi akan dievaluasi kembali agar pelaksanaan vaksinasi dapat mencapai jumlah ternak yang ditargetkan.