Jumat, 31 Maret 2023 seluruh pegawai di BPP BULELENG melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan dan pemeliharaan tanaman cabai di BPP Buleleng.
Kegiatan dimulai dari pembersihan dan kerja bakti dari pembersihan ruangan kantor, pembersihan halaman sekitar kantor serta penataan kebun kantor, pemeliharaan tanaman cabai dari rumput liar dengan cara dicabut memakai tangan juga cangkul yang sulit dicabut dengan tangan, selain itu juga ada penanaman cabai jenis paprika sebagai tahap mencoba kurang lebih ada 50 pohon juga sudah diikuti dengan pemasangan sungkup dari pelepah pisang supaya tetap sejuk, penanaman pada media tanam lahan sempit, tanaman cabai saat ini sudah berumur 63 hst.
Diharapkan kegiatan Jumat bersih ini dapat meningkatkan semangat kerja dan terciptanya lingkungan kerja yang bersih nyaman serta lahan yang produktif.
(BPP BULELENG)