(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Kegiatan PPHT OPT Cengkeh di Subak Abian Bhuana Sari, Desa Ambengan

Admin distan | 10 April 2023 | 83 kali

Kegiatan Bidang Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng pada hari Senin, 10 April 2023 adalah pendampingan kegiatan PPHT OPT cengkeh di Subak Abian Bhuana Sari, Desa Ambengan. Hadir dalam kegiatan ini Kepala Bidang Perkebunan, POPT Perkebunan beserta staff, POPT Kecamatan Sukasada, PPL Wilbin Ambengan, Pemandu Lapang dan diikuti oleh 50 orang anggota subak.


Agenda kegiatan hari ini adalah pembuatan MS Beauveria bassiana yang akan digunakan untuk mengendalikan hama penggerek batang cengkeh. Bahan dan cara pembuatan MS B.bassiana sama seperti pembuatan MS Trichoderma, yang membedakan hanyalah isolat yang digunakan. MS B.bassiana yang telah jadi rencananya akan diaplikasikan dengan 2 cara, yaitu dengan cara dimasukkan ke dalam lubang gerekan kemudian dipasak dan cara lainnya dengan disemprotkan pada tanaman cengkeh.


Hari ini juga dibagikan alat-alat sarana pengendalian berupa ember, pasak, cetok, gayung, dan starter Trichoderma dengan tujuan agar anggota subak dapat membuat sendiri MS dan pupuk ber-APH di rumah masing-masing. MS Trichoderma dan MS B.bassiana yang dibuat di balai subak ketika sudah jadi akan dibagikan kepada anggota subak agar dapat diaplikasikan pada tanaman cengkeh yang dibudidaya.


(Bidang Perkebunan)