Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng melalui Bidang Tanaman Pangan dan Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Kecamatan Buleleng melaksanakan pendampingan penanaman padi di Subak Dauh Geger, Desa Pemaron, Kecamatan Buleleng pada tanggal 28 Oktober 2024. Kegiatan ini dilakukan di lahan petani atas nama Guru Lanus seluas 1,5 ha dengan umur semai 20 hari. Petugas yang hadir pada kegiatan ini antara lain Kepala Bidang Tanaman Pangan, Penyuluh Pertanian Ahli Madya substansi Produksi Tanaman Pangan, Pengawas Mutu Hasil Pertanian (PMHP), Koordinator BPP Buleleng dan PPL Wilbin Pemaron.
Lokasi penanaman padi varietas Inpari 32 ini merupakan salah satu lahan yang menerima bantuan benih padi Inbrida tahap 3. Untuk diketahui total benih yang disalurkan di Subak Dauh Geger sebanyak 375 kg dengan luasan 15 ha. Penanaman akan dilakukan selama kurang lebih 4 hari.
Pendampingan di lokasi pertanaman padi merupakan bagian dari pendataan luas tanam dan juga monitoring terhadap pemanfaatan bantuan pemerintah. Pendataan luas tanam padi bertujuan untuk menghasilkan data luas tanam padi yang akurat, ilmiah dan tepat waktu dalam mendukung pencapaian ketahanan pangan nasional.