Hari ini Rabu, 12 Oktober 2022 telah dilaksanakan pengamatan OPT pada Tanaman Cabai di Subak Babakan Desa Kerobokan Kecamatan Sawan. Kegiatan ini dilakukan oleh PPL Wilbin Desa Kerobokan bersama POPT Kecamatan Sawan
Berdasarkan hasil pengamatan didapatkan hasil sebagai berikut
1. Luas hamparan : 0.08 ha
2. Varietas : Cabai Rawit
3. Umur : 14-21 hst
4. OPT/DPI : Kutu Kebul
5. Luas serangan : 0.05 ha
6. Intensitas : ringan
7. Populasi OPT : 3-4 ekor/pucuk
8. Luas waspada : 0.03 ha
Berdasarkan hasil pengamatan OPT pada Tanaman Cabai di Subak Babakan Desa Kerobokan didapatkan rekomendasi hasil pengamatan untuk mengendalikan hama kutu kebul yaitu pemasangan perangkap likat kuning di sekitar areal pertanaman untuk menarik serangga dengan warna kuning sehingga menempel di permukan perangkap. Alternatif terakhir adalah penggunaan pestisida berbahan aktif abamektin dan diafentiuron apabila beberapa teknik pengendalian yang telah dilakukan tidak mampu mengendalikan hama.