Kamis, 7 Juli 2022 bertempat di Ruang Bidang Penyuluhan Dinas Pertanian, penyedia barang dari UD Krisna Makmur berkonsultasi dengan Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa terkait mekanisme pengadaan barang dan jasa melalui Toko Daring.
I Gede Sukrawada selaku penyedia sekaligus pemilih UD Krisna Makmur tentang pembuatan akun/toko Mbizmarket. Dalam kesempatan ini PPBJ Dinas Pertanian menyampaikan bahwa mekanisme pengadaan toko daring di Pemkab Buleleng melalui aplikasi Mbizmarket. Penyedia diwajibkan memiliki akun di Mbizmarket lalu mengiklankan barang/jasa di etalase aplikasi. Penyedia akan diverifikasi oleh admin Mbizmarket sebelum bisa berjualan, antara wajib memasukkan dokumen-dokumen seperti NIB, KTP, NPWP, dsb.
Aplikasi ini memudahkan penyedia untuk berkoordinasi tanpa harus bertemu karena transaksi dilaksanakan secara online. Pendataan penjualan pun akan dipermudah karena histori transaksi tercatat secara digital. Menu-menu yang ada di aplikasi agar dipelajari sehingga pada saat transaksi dapat dilakukan sesuai dengan prosedur.