Untuk memaksimalkan kegiatan Pengembangan Pangan Alternatif khususnya sorgum di Kabupaten Buleleng, Senin, 28 Juni 2021 Dinas Pertanian melalui Bidang Tanaman Pangan melaksanakan monitoring ke lokasi penanaman sorgum di Subak Lebah Pupuan, Desa Tukadmungga, Kecamatan Buleleng. Hadir Kasi Produksi, Kasi Perbenihan dan Perlindungan Tanaman Pangan serta PPL Wilbin. Monitoring dilaksanakan sebagai upaya untuk memantau perkembangan tanaman sorgum agar permasalahan yang mungkin terjadi dilapangan bisa diminimalisir. Hasil panen sorgum tersebut akan melalui proses sertifikasi dan dijadikan benih untuk ditanam di Kecamatan Gerokgak seluas 29 ha.
Dari hasil monitoring, tanaman sorgum seluas 1 ha menunjukan pertumbuhan yang baik. Tanaman saat ini telah berumur 59 HST. Dalam beberapa hari kedepan akan dilakukan pemeriksaan pertama dari Balai Pengawasan dan Sertifikasi Benih (BPSB) Bali sebagai bagian dari proses sertifikasi benih. Sangat diharapkan benih yang dihasilkan nanti memiliki mutu yang baik sehingga potensi hasilnyapun maksimal.