(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Kegiatan Festival Kopi Buleleng.

Admin distan | 22 Juni 2021 | 269 kali

Selasa, 22Juni 2021, bertempat di Hotel Puri Sharon, Baruna Singaraja. Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kabupaten Buleleng, didukung oleh Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng sebagai dinas teknis yang membidangi komoditi kopi sebagai salah satu produk unggulan perkebunan Kabupaten Buleleng dengan menyiapkan beberapa sampel kopi gren bean dan rostingan produk kopi yang dihasilkan oleh petani kopi yang ada di Kabupaten Buleleng dan kelas barista kopi yang diikuti oleh petani kopi milenial Kabupaten Buleleng.

Kegiatan ini bertujuan melalui Festival Kopi Buleleng dapat mewujudkan Kopi Buleleng yang unggul dan berkualitas guna mendukung pariwisata dalam rangka pemulihan perekonomi daerah yang diselenggarakan pada hari selasa tanggal 22 Juni 2021 sampai dengan Rabu tanggal 23 Juni 2021.

Agenda kegiatan hari Selasa tanggal 22 Juni 2021 adalah pembukaan oleh Bapak Bupati Buleleng dalam hal ini diwakili oleh Bapak Wakil Bupati dihadiri oleh Ibu Asisten II, Bapak Asisten III, Kepala Dinas Pertanian, Kepala Dinas DagprinkopUKM, Kepala Dinas Pariwisata, Direktur PD. Swatantra, Kepala Bidang Perkebunan, Kepala Seksi Pengolahan dan Pemasaran Dinas Pertanian perwakilan petani kopi buleleng dan undangan lainnya. Seleksi Kopi Bean Unggulan Buleleng diwakili oleh 25 kelompok tani/subak abian kopi robusta dan arabika dengan menampilkan sampel green bean dan kopi roasting, Talkshow dengan narasumber Ketua Dekranasda, Tim IFBEC, Dekan Fakultas Ekonomi Undiksha Singaraja dan peserta dari UKM kopi, perwakilan petani kopi Buleleng. Hasil seleksi kopi bean Buleleng untuk katagori kopi arabika juara 1 adalah kelompok tani Amerta Sari Desa Gobleg, juara 2 kelompok tani Uptiti Sari Desa Lemukih, juara 3 kelompok tani Tempek Beji Desa Gesing, untuk katagori kopi robusta juara 1 kelompok tani Mekar Sari Desa Pucaksari, juara 2 kelompok tani Suda Giri Amerta Desa Tinggarsari, juara 3 subak abian Eka Manik Merta Desa Sepang. Para pemenang lomba kopi bean memperoleh piagam penghargaan dan hadiah dari sponsor.

Agenda hari Rabu tanggal 23 Juni 2021 adalah talkshow dengan narasumber Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng, Kepala Dinas Dagprindkop UKM, Kepala Dinas Pariwisata, Ketua Loka POM Singaraja, Ketua PHRI Kabupaten Buleleng, Direktur PD. Swatantra dan perwakilan Komunitas Petani Kopi Buleleng, dilanjutkan dengan kelas barista tentang pengetahuan rostery kopi. 

Hasil yang ingin dicapai pada Festival Kopi Buleleng kali ini adalah membangun kolaborasi yang terintegrasi antara petani kopi dan pelaku industri kopi se-Kabupaten Buleleng serta kemitraan dengan berbagai pihak terkait dalam distribusi serta pemasaran kopi olahan.