Pada hari Kamis, 02 Juni 2022 telah dilaksanakan Kegiatan Pembinaan Petugas IB Kecamatan Gerokgak dan Koordinasi Program Pemberdayaan Pertanian (Reformasi Agraria dan Triple Helix) di Desa Sumberklampok. Kegiatan pertama menyasar petugas IB yang tersebar di Kecamatan Gerokgak dan untuk kegiatan koordinasi dilakukan bersama dengan pihak perbekel dan perangkat Desa Sumberklampok serta panitia kecil yang telah dibentuk. Kegiatan pembinaan berlokasi di ruang pertemuan BPP Gerokgak dan dihadiri oleh Koordinator BPP Gerokgak, Dok.Keswan Kecamatan Gerokgak, PPL Wilbin dan petugas IB Kecamatan Gerokgak sedangkan kegiatan koordinasi dihadiri oleh pihak desa, panitia kecil dan didampingi oleh Dok.Keswan Kecamatan Gerokgak dan PPL Wilbin Desa Sumberklampok.
Adapun hasil dari kegiatan pembinaan dan koordinasi ini diantaranya:
1. Pembinaan petugas IB pada pertemuan hari ini lebih mengarah pada evaluasi kinerja dan upaya untuk meningkatkan pelaksanaan IB serta sistem pelaporan yang lebih baik dan dilakukan secara rutin.
2. Pertemuan lebih lanjut akan dilaksanakan pertemuan Paravetindo bersama dengan petugas IB dan dokter hewan puskeswan kecamatan dengan agenda pembinaan lebih lanjut.
3. Untuk hasil koordinasi program Pemberdayaan Pertanian (Reformasi Agraria dan Triple Helix) didapatkan hasil berupa pelaksanaan kegiatan di tanggal 21 Juni 2022 terdiri atas tim yang terbagi menjadi 2, yaitu tim pelaksana IB dan tim penyerahan.
4. Pada saat penyerahan bantuan sapi di tanggal 21 Juni akan ada kegiatan simulasi IB dengan jumlah sapi yang akan di IB nantinya sebelum penyerahan akan disesuaikan dengan jumlah logistik hormon dan lain-lain dari pihak Distanpangan Provinsi Bali didukung dengan logistik dari pihak Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng.
5. Teknis dan tanggal sinkronisasi sapi bantuan yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 09 Juni 2022 bertempat di kandang milik Bapak Slamet Suparto, yang akan dihadiri oleh dokter hewan puskeswan kecamatan Gerokgak, pihak desa, panitia kecil dan didampingi oleh bidang keswan dan perbibitan produksi (bitpro) Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng.
6. Pembuatan kandang di lapangan untuk penyerahan bantuan sapi masih dikoordinasikan sesuai kondisi di lapangan dan pelaksanaan sinkronisasi dan IB dilakukan di kandang bapak Slamet Suparto.
Dengan adanya kegiatan pembinaan, diharapkan agar kinerja petugas IB kedepannya dapat ditingkatkan dan berjalan secara optimal serta Program Reformasi Agraria dan Triple Helix di Desa Sumberklampok yang akan dilaksanakan pada tanggal 21 Juni 2022 dapat berlangsung dengan baik sesuai dengan harapan melalui koordinasi yang dilaksanakan secara berkelanjutan.