Rabu, 9 Februari 2022, dilaksanakan rapat rutin BPP Buleleng bertempat di ruang rapat BPP Buleleng di Desa Tukadmungga. Rapat rutin ini dipimpin oleh Koordinator BPP Buleleng dan diikuti oleh seluruh staf BPP Buleleng. Adapun hal yang dibahas dalam rapat ini antara lain adalah sebagai berikut.
1. Laporan perkembangan Identifikasi potensi wilayah di masing-masing Desa/Kelurahan oleh PPL Wilbin dan potensi ternak di Kecamatan Buleleng oleh Petugas Keswan
2. Penyampaian rencana kegiatan keswan tahun 2022 oleh Petugas Keswan Kecamatan Buleleng guna koordinasi dengan PPL Wilbin
3. Perkembangan pemetaan luas sawah (Polygon) di masing2 kelompok/subak.
4. Penyampaian Topik rencana pelatihan bimtek yang akan dilaksanakan.
Dalam rapat kali ini juga disampaikan kendala setiap Staf dalam menjalankan tugasnya untuk bisa dicarikan solusi bersama agar kegiatan kedepan berjalan dengan lebih baik.