Paruman merupakan pertemuan rutin yang diadakan oleh subak. Paruman di Subak Tampekan Batan Dulang diadakan setiap hari Selasa Anggara Kasih. Paruman yang diadakan pada tanggal 19 April 2022, membahas tentang pembentukan panitia odalan pura subak.
Pembentukan panitia ini dilakukan untuk mempermudah dalam pembagian tugas untuk persiapan upacara, karena sudah dua tahun berlalu belum bisa diadakan odalan akibat adanya covid-19.
Diharapkan semua krama subak dapat berpartisipasi dengan baik agar pelaksanaan upacara dapat berjalan dengan lancar tidak ada hambatan dari proses persiapan sampai hari H.
Selain itu, PPL wilbin Banjar Tegeha juga mengingatkan untuk segera mengumpulkan fotocopy KTP dan KK disertai luas lahan agar tidak ada data yang tercecer pada saat nanti penguploadan data erdkk.