(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Mengikuti Webinar Dengan Tema Peningkatan Produktivitas dan Produksi Padi dan Jagung

Admin distan | 19 April 2024 | 103 kali

Jumat, 19 April 2024, PPL Kecamatan Buleleng mengikuti kegiatan webinar tentang "Peningkatan Produktivitas dan Produksi Padi dan Jagung".

Padi dan jagung merupakan komoditas pangan yang selalu diupayakan untuk tersedia untuk memenuhi kebutuhan pangan 

Dalam webinar dibahas mengenai sistem perbenihan dan strategi pemantapan,

Baik berupa subsistem penelitian dan pemuliaan dan pelepasan varietas, supaya dapat menghasilkan varietas unggul baru Nasional, dan juga mendorong penyebaran VUB Nasional. Sedangkan pada subsistem produksi dan distribusi meliputi peningkatan ketersediaan benih sumber dan benih sebar dan meningkatkan Penyerapan benih sumber dan benih sebar 

Subsistem pengawasan mutu benih meliputi mengoptimalkan pengawasan mutu benih dan sertifikasi benih dan mengoptimalkan pengawasan peredaran sedangkan pada subsistem penunjang meliputi membuat dan meninjau ulang peraturan perbenihan, mengoptimalisasikan kinerja kelembagaan perbenihan dan meningkatkan kemampuan usaha perbenihan.

Pada webinar ini juga disampaikan dan diperkenalkan beberapa jenis varietas padi unggul, Demikian webinar yang diikuti dan sangat bermanfaat bagi penyuluh.


(BPP BULELENG)