Pada hari Jumat tanggal 10 Juni 2022 di Ruang Pertemuan Dinas Pertanian Kab. Buleleng dilaksanakan Pertemuan membahas Persiapan Hari Krida Pertanian yang jatuh pada tanggal 21 Juni pada tiap tahunnya.
Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng pada tahun 2022 ini akan melaksanakan Hari Krida Pertanian secara sederhana, yaitu dengan melaksanakan pameran dan pemasaran produk pertanian unggulan kabupaten Buleleng di Dinas Pertanian Kab. Buleleng pada tanggal 16 Juni 2022. Pameran produk ini diharapkan dapat membangkitkan pemasaran produk pertanian lokal pasca pandemi covid. Produk Pertanian seperti Produk buah lokal unggul dan perkebunan diharapkan mampu ditampilkan dengan baik oleh masing masing kecamatan sesuai dengan potensi pertaniannya masing masing. Pameran dan pemasaran produk akan dilaksanakan 1 hari disertai dengan sosialisasi program penanggulangan penyakit Zoonosis seperti Rabies, ASF dan PMK.
Pameran dan Pemasaran produk ini diharapkan dapat menginformasikan produk pertanian unggulan daerah sesuai dengan potensi kecamatannya masing masing dan diharapkan dapat membangun semangat baru pasca pandemi Covid-19.