(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pendampingan Siswa Bali Mandara di Desa Poh Bergong

Admin distan | 26 September 2022 | 25 kali

Pada Hari Senin, 26 September 2022 Bertempat Di Kantor Desa Poh Bergong

PPL Wilbin Desa Poh Bergong bersama staf Desa Poh Bergong melaksanakan kegiatan pendampingan siswa Bali Mandara dalam rangka mencari informasi potensi pertanian dan kegiatan yang sudah dilaksanakan utamanya juga dalam pengembangan pertanian organik. Sebagai bahan penulisan karya tulis ilmiah tingkat nasional.

Adapun tema dalam penulisan ini adalah “Penerapan Program ANITA dalam Meningkatkan Perekonomian  di Desa Poh Bergong. ANITA itu merupakan singkatan dari (Abdi Negara Peduli  Petani).

Para siswa Bali Mandara terdiri dari tiga orang, diantara : 

Komang Suarsina sebagai fotografer

Nyoman Ary Widiadnyana sebagai pewawancara dan

I Kadek Genten Saputra  sebagai penulis

Para siswa awalnya menyampaikan maksud dan tujuannya mengkoordinasikan dan mencari data potensi pertanian Di Desa Poh Bergong, kemudian menanyakan mengenai permasalahan yang dihadapi dalam berusaha tani. Dari staf Desa Poh Bergong menyampaikan permasalahannya yaitu saat musim panen harga akan turun serta kondisi petani yang sudah tua-tua sehingga sulit untuk diajak berinovasi lagi, sehingga petani akan melakukan apa yang bisa dilakukan sehingga banyak kegiatan pertanian yang diupahkan petani hanya sebagai menejer sehingga biaya produksi pertanian tinggi dan hasil produksi juga harapannya bisa dijual lebih mahal. 

Pada kesempatan ini PPL Wilbin Desa Poh Bergong Memaparkan potensi Desa Poh Bergong dalam Bidang pertanian serta komoditas unggulan yang diusahakan yaitu budidaya padi, serta upaya pelaksanaan kegiatan pertanian organik yang sudah pernah diupayakan seperti demplot mol bonggol pisang, praktek pembuatan pestisida nabati dengan bahan ki pait (Thitonia diversifolia) sebagai bahan insektisida dan nematisida dan dapat juga digunakan sebagai pupuk hijau. Adapun judul dari penulisan karya tulis ilmiah ini rencananya “Penerapan ANITA dalam Upaya Pemulihan Ekonomi Di Desa Poh Bergong berbasis  BUMDES”

Harapannya dengan adanya pulisan karya tulis ini, kegiatan pembangunan pertanian dapat lebih ditingkatkan dan kaum millenial lebih tergerak untuk membangkitkan sektor pertanian kedepannya sehingga pertanian tidak identik lagi dengan kemisikinan.