(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PELAYANAN VAKSINASI RABIES DI BPP SUKASADA

Admin distan | 14 Juni 2021 | 157 kali

Memiliki hewan peliharaan dapat memberikan banyak manfaat kesehatan. Hewan peliharaan dapat meningkatkan kesempatan pemiliknya untuk keluar rumah, berolahraga, dan bersosialisasi, oleh karena itu kesehatan hewan perlu dijaga karena dengan menjaga kesehatan hewan kita juga ikut menjaga kesehatan masyarakat, lingkungan serta keberlangsungan kehidupan hewan itu sendiri. Salah satu cara untuk menjaga kesehatan hewan adalah dengan melakukan vaksinasi rabies.Rabies atau yang dikenal juga dengan istilah “anjing gila” adalah infeksi virus pada otak dan sistem saraf. Penyakit ini tergolong sangat berbahaya karena berpotensi besar menyebabkan kematian. Saat ini masyarakat khususnya pemilik hewan peliharaan seperti anjing sudah mulai menyadari pentingnya pemberian vaksinasi rabies pada anjing, seperti pada hari Senin 14 Juni 2021 masyarakat yang memiliki hewan peliharaan anjing memberikan vaksinasi ke hewan peliharaannya, kegiatan ini dilaksanakan di puskeswan Sukasada. Dengan adanya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pemberian vaksinasi rabies ini diharapkan penularan penyakit rabies ini dapat terkendali.