(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Ubinan di Subak Bengkel Desa Bengkel

Admin distan | 26 Januari 2023 | 63 kali

Kegiatan pengambilan ubinan yang dilaksanakan petugas penyuluh pertanian dan petugas data BPP busungbiu pada hari kamis, 26 Januari 2023 bertempat di lahan sawah milik I Gede Suastika salah satu anggota Subak bengkel, Desa bengkel dengan luas garapan 90 are.


Dalam mempersiapkan pengambilan sample ubinan, petugas data mengacu pada aplikasi yang dianjurkan oleh BPS Kabupaten Buleleng.  Dengan menghitung jarak arah angin utara-selatan-barat-timur yang kemudian menghasilkan angka random. Nantinya diharapkan lokasi random ubinan akan menjadi sample yang dapat mewakili total keseluruhan luas garapan milik petani. Jumlah petakan lahan adalah 6 petak, jumlah rata rata anakan 26 dan jumlah rumpun sebanyak 125.

Hasil timbangan ubinan adalah 6,08 kg, apabila dikonversi ke gkp menjadi 97,28 kw/ha.

Dalam kegiatan ubinan ini petugas pertanian juga melakukan diskusi terkait beberapa faktor yang mengakibatkan kehilangan hasil, kegiatan tepat dalam pemupukan dan kegiatan penggunaan pestisida yang bijaksana salam menanggulangi serangan hama dan penyakit.