(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pelaksanaan Ubinan di Kecamatan Busungbiu dalam Rangka Mengikuti Lomba Produktivitas PAJALE

Admin distan | 20 Juli 2022 | 106 kali

Rabu 20 Juli 2022 , pelaksanaan Ubinan di Desa Kedis dan Desa Subuk . Ubinan dilakukan di 2 desa ini dalam rangka mengikuti lomba produktivitas pajale dan desa tersebut sebagai perwakilan dari Kecamatan Busungbiu. 

Pelakasanaan ubinan kali ini juga didampingi oleh Bidang TP dari Dinas Pertanian dan BPS sebagai pendamping pengambilan data ubinan. Kegiatan ini dilakukan di lahan petani yang sebelumnya sudah di koordinasikan dengan PPL Wilayah Binaan masing-masing . Prosedur pengambilan ubinan dilakukan dengan pendampingan BPS dengan mengacu pada pedoman yang ada dari pihak BPS. Dalam mengikuti lomba produktivitas yg khususnya di Kecamatan Busungbiu dengan komoditas Padi, prosedur awal yaitu dengan pengambilan foto lahan open camera, setelah dilakukan pengitungan ubinan juga di foto menggunakan open camera. Selanjutnya untuk data produktifitas di rekap berat yang sudah ditimbang kemudian baru dihitung produktifitasnya. Jika langkah semua telah dilakukan selanjutnya laporan data tersebut di upload oleh PPL Wilbin di aplikasi dan mengupload berkas yang telah didokumentasikan di open camera.