(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Kegiatan Pendataan Alat dan mesin pasca panen dan pengolahan kopi bantuan yang diterima kelompok tani/subak abian dengan sumber dana APBD Provinsi Bali /Kabupaten Buleleng dan APBN.

Admin distan | 11 Juni 2021 | 334 kali

Lokasi : Kelompok Tani Suda Giri Amerta, Desa Tinggarsari, Kecamatan Busungbiu. Pendataan alat dilaksanakan  oleh  staf teknis seksi Pengolahan dan Pemasaran Perkebunan Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng yang bertujuan untuk mendata bantuan alat pasca panen dan pengolahan  yang diterima, kondisi alat serta pemanfaatan bagi  peningkatan nilai tambah produk petani kopi. Jumat, 11 Juni 2021,

Selain itu juga mengetahui kebutuhan dan sebaran alat di tingkat lapangan untuk usulan pengutuhan alat di masing-masing kelompok. Selain itu dalam pendataan ini juga memberikan pemahaman tentang pemanfaatan dan perawatan mesin secara berkala untuk mendukung kegiatan pasca panen dan pengolahan secara berkelanjutan, tertib administrasi kegiatan untuk mengetahui volume pekerjaan dan nilai tambah produk. Disamping itu kegiatan ini juga memotivasi pengurus kelompok untuk meningkatkan koordinasi, kesiapan kelompok untuk menerima bantuan dan melaksanakan kegiatan pasca panen dan pengolahan kopi yg sesuai SOP.

Dari hasil pengamatan dan wawancara dengan pengurus kelompok dapat diperoleh informasi bahwa dengan bantuan yang diterima berupa mesin sangrai, pembubuk, pulper, huller, bangunan pasca panen, solar dryer dapat meningkatkan  kapasitas pengolahan, kualitas olahan, dan peningkatan nilai tambah berupa produk konsumsi kopi bubuk. Manfaat lain yang paling dirasakan adalah solar dryer untuk mengeringkan kopi ceri disaat musim hujan proses pengeringan dapat dilaksanakan.

Dalam pendataan ini petugas dari Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng juga mengarahkan agar kegiatan yang dilaksanakan agar memenuhi petunjuk teknis yang telah ditentukan sehingga kegiatan pasca panen dan pangolahan kopi yang dilaksanakan oleh kelompok dapat terlaksana dengan baik.