(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pertemuan Koordinasi Kegiatan Bidang Tanaman Pangan

Admin distan | 25 Januari 2022 | 154 kali

Selasa, 25 Januari 2022, dilaksanakan pertemuan koordinasi kegiatan Bidang Tanaman Pangan di 2 Kecamatan yaitu Kecamatan Banjar dan Kecamatan Busungbiu. Pertemuan dipimpin oleh Kepala Bidang Tanaman Pangan, diikuti oleh Pejabat Fungsioanal di Bidang Tanaman Pangan (Substansi Produksi, Substansi Perbenihan dan Perlindungan, Substansi Pengolahan dan Pemasaran) serta semua petugas di BPP Banjar dan Busungbiu. Pertemuan dilaksanakan untuk menggoordinasikan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan Tahun 2022 agar semua kegiatan nantinya dapat berjalan sesuai harapan. Adapun hal-hal yang dibahas diantaranya: evaluasi kegiatan 2021 terutama terkait dengan realisasi Banpem serta pelaporan lanjutan lewat e-monev, rencana kegiatan 2022 diantaranya penyaluran bantuan benih padi inbrida, jagung hibrida, sorgum, padi kaya gizi (Biofortifikasi), kacang tanah, kacang hijau. Pengusulan CPCL kegiatan tahun 2022 menggunakan aplikasi e-reporting kabupaten.

Selain itu dibahas juga terkait dengan perbenihan dan perlindungan tanaman dimana setiap Kecamatan diharapkan selalu melakukan pengawasan terhadap benih-benih yang beredar serta selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap OPT. Penggunaan pestisida nabati dalam kegiatan pengendalian OPT diharapkan terus ditingkatkan serta masing-masing petugas agar mempunyai kelompok-kelompok binaan yang bisa memproduksi pestisida nabati tersebut.

Untuk kegiatan pengolahan dan pemasaran hasil, masing-masing Kecamatan diharapkan memiliki 2 Kelompok Wanita Tani (KWT) yang diajukan untuk dapat menerima kegiatan pembinaan pengolahan hasil tahun 2022. Semua kegiatan yang akan dilaksanakan diharapkan dapat dilaksanakan dengan persiapan yang matang sehingga dapat meminimalkan permasalahan yang mungkin saja terjadi.