(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENDAMPINGAN DAN PENGAWALAN PADI METODE SRI-ORGANIK DI SUBAK GETIH DESA SUDAJI

Admin distan | 08 Mei 2024 | 39 kali

Pada hari Rabu, 8 Mei 2024 bertempat di Subak getih Desa Sudaji  PPL bersama POPT Kecamatan Sawan melaksanakan pendampingan dan pengawalan kegiatan SRI. Usaha tani padi dengan sistem SRI (System of Rice Intensification)merupakan usahatani yang dapat menghemat penggunaan input seperti benih, penggunaan air, pupuk kimia dan pestisida kimia.

Pada pendampingan dan pengawalan ini disampaikan penggunaaan pestisida nabati yang ramah lingkungan mempunyai keuntungan antara lain :

1. Dapat menciptakan lingkungan yang aman dari bahan kimia dan menghasilkan produk segar yang sehat dan aman untuk di konsumsi

2. Aman bagi manusia, hewan karena bahan aktif yang digunakan mudah terurai di alam

3. Tidak menyebabkan residu dan aman cemaran di air dan tanah

4. Pemakaian dengan dosis tinggi sekalipun masih relatif aman

5. Tidak mudah menyebabkan resistensi hama

6. Kesehatan tanah lebih terjaga dan dapat meningkatkan bahan organik tanah Keberadaan musuh alami dapat dipertahankan

Diharapkan dengan pendampingan dan pengawalan di lapangan penggunaan bahan pestisida alami ini dapat mengatasi kesulitan ketersediaan dan mahalnya harga obat-obatan pertanian khususnya pestisida sintetis/kimiawi.


(BPP SAWAN)