(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pengunaan Alat Panen Untuk Menghindari Kehilangan Hasil Pada Waktu PanenPengunaan Alat Panen Untuk Menghindari Kehilangan Hasil Pada Waktu Panen

Admin distan | 04 September 2024 | 68 kali

 

Pada Hari Rabu Tanggal 4 September 2024 dilaksanakan panen Padi Varietas Ciherang dengan luasan 0,45 Ha  dilahan Bapak Made Dana subak Munduk Kangin Desa Sudaji. Panen padi merupakan hal yang sangat dinantikan oleh para petani dimana selama hampir 4 bulan harus berjuang untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tapi banyak petani tidak sadar akan proses panen akan dapat menyebabkan pengurangan hasil, karena proses panen yang dilakukan masih bersifat manual dan pada waktu proses penyabitan serta proses panen yang manual akan sangat berpengaruh pada hasil gabah yang akan didapat.

Oleh karena itu pengunaan alat mesin panen sangat penting tapi banyak petani yang sulit menerima hal – hal yang baru. Peran serta Penyuluh lapangan sangat penting dalam memberikan sosialisasi serta informasi  dimana dengan kegiatan penyampaian informasi kepada petani agar dapat diterima, mengingat sebagian besar petani sudah berusia lanjut. Kebanyakan petani takut mencoba hal-hal yang baru ini dikarenakan tingkat pengetahuan dan  kegagalan serta keterbatasan modal, maka dari itu petani selau menerapkan hal-hal yang sudah biasa dilakukan walaupun hal itu dapat merugikan dirinya.

kedepannya diharapkan untuk  kelompok panen agar menggunakan alat  panen baik dari proses penyabitan sampai dengan perontokan agar kedepan proses kehilangan hasil dapat ditekan. Sehingga kesejahteraan petani dapat meningkat dan harga beras di pasaran tetap stabil .




(BPP SAWAN)