(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Vaksinasi Rabies di Desa Busungbiu

Admin distan | 01 Desember 2022 | 61 kali

Vaksinasi rabies di Desa Busungbiu dilaksanakan pada kamis, 1 Desember 2022. Program vaksinasi ini dilakukan oleh Dinas Pertanian dalam hal ini Bidang Peternakan dan Kesehatan  Hewan (PKH) bersama tim dari Kecamatan Busungbiu yang dibagi menjadi 5 tim yaitu dusun di dusun Busungbiu Kaja 2 tim, Dusun Busungbiu tengah 1 tim dan Busungbiu Kelod 2 tim.


Adapun hasil dari  capain vaksinasi hari ini adalah sebanyak 341 ekor yg terdiri dari 320 ekor anjing dan 21 ekor kucing. Apabila menilik dari hasil klasifikasi jenis hewan yang tervaksin maka anjing Luar Dewasa memegang jumlah tertinggi yaitu 163 ekor dari keseluruhan. Hal ini menjadi perhatian lebih terkait dengan pola pemeliharaan warga yaitu d pelihara akan tetapi dilepasliarkan. Oleh karena itu peran edukasi kepada warga mengenai pola pemeliharaan menjadi hal yg lebih penting sehingga kasus gigitan HPR bisa dikendalikan. 



Kegiatan ini merupakan respon dari Bidang PKH ( Peternakan dan Kesehatan Hewan) dalam rangka pengendalian kasus gigitan Hewan Penular Rabies (GHPR) yang mana Kabupaten buleleng memegang kasus GHPR tertinggi d Bali. 

Butuh peran kepedulian masyarakat, perangkat desa, Kesehatan Masyarakan dan Kesehatan Hewan yang terintegrasi agar tujuan untuk One Health dan juga sesuai dengan slogan dokter hewan "Manusya Mriga Satwa Sewaka" bisa tercapai. Bali bisa segera bebas dari Rabies.