Sampi Gerumbungan merupakan kekayaan budaya lokal Buleleng yang berbeda dengan daerah lain yang lebih menekankan pada sisi keindahan seperti unsur, keserasian gerakan sapi yang selaras, menonjolkan postur sapi yang baik, tegak, dan gagah.
Lomba sampi gerumbungan yang dilaksnakan serangkaian pelaksanaan Lovina Festival 2024 yang dilaksnakan di lapangan Desa Kaliasem pada hari Minggu, 25 Agustus 2024 dimulai pada pukul 15.00 WITA. Dimana Lomba kali ini diikuti oleh 12 pasang sapi dari Buleleng Barat, Tengah dan Timur.
Dalam kesempatan ini turut hadir pula Panitia Loves, kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Buleleng, Kapala Dinas Kebudayaan Kabupaten, Kepala Dinas Pertanian yang diwakili oleh Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, Camat Sawan, Camat Banjar, Camat Sukasada, beserta undangan lainya.
Lomba Sampi Gerumbungan ini dibuka oleh Kepala Dinas Pariwisata sekaligus sekaligus memberikan sambutan singkat dimana beliau menyampaikan bahwasanya even ini diharapakan bisa diselenggarakan disetiap tahun dengan lebih banyak lagi peserta yang ikut Beliau juga menyampaikan tradisi harus tetap dijaga dan dikembangkan ditengah era globalisasi. peserta lomba juga dilepas langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata. masyarakat sanagat antusias dan senang dengan adanya atraksi sampi gerumbungan yang mempertontonkan aksi aksi yang menarik dari peserta lomba,dan juga semangat dari suporter peserta lomba dan juga masyarakat yang telah hadir. Ditengah tengah acara juga disuguhkan dengan hiburan tari joged guna memberikan hiburan yang menarik bagi masyarakat.
Dalam perlombaan ini diperoleh juara 1 dengan peserta nomor urut 4 , juara 2 dengan peserta nomor urut 7, juara 3 dengan peserta nomor urut 10 , juara harapan 1 dengan peserta nomor urut 5, dan Juara Harapan 2 dengan peserta nomor urut 12. Juara juara Lomba sampi gerumbungan ini semunya dari baga timur. Penyerahan hadiah lomba desarahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Pariwisata yang berupa uang.
(Bidang PKH)