Rabu, 23 Oktober 2024 dilaksanakan Pertemuan Koordinasi Percepatan dan Evaluasi Kegiatan Hortikultura dan Tanaman Pangan TA. 2024 dan Usulan Kegiatan TA. 2025 yang dipimpin oleh Kabid TPH Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali yang dihadiri oleh Dinas Pertanian Kabupaten/Kota se Provinsi Bali Penerima Dana APBN Satker Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali.
Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng di wakili oleh Kabid Hortikultura, Kabid Tanaman Pangan, PP Ahli Muda pada Bidang Tanaman Pangan dan Staf Bidang Hortikultura.
Khusus Bidang Hortikultura, sebagai penerima bantuan Pemerintah dari Dana APBN Satker Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali (229100), kegiatan yang dilaksanakan TA. 2024 yaitu Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hortikultura dengan jenis bantuan :
1. Sarana Pascapanen
- Sepeda Motor Roda Tiga 1 unit
- Sarana Pascapanen 1 unit
2. Sarana Pengolahan 1 unit
3. Bangsal Pascapanen 1 unit
Secara keseluruhan realisasi fisik mencapai 100% dan realisasi keuangan 97,59% dari Dana sebesar Rp. 363.680.000,-.
Usulan Kegiatan TA. 2025, diantaranya :
1. Kawasan Bawang Merah 20 Ha
2. Kawasan Cabai Besar 20 Ha
3. Kawasan Mangga 40 Ha
4. Kawasan Pisang 20 Ha
5. Kawasan Florikultura 400 M2
6. SL GAP Manggis 2 unit.
Informasi dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Prov. Bali, Tahun 2025 Satker Hortikultura yang ada di Provinsi akan di tarik ke Pusat dibawah Eselon I Ditjen Hortikultura.
BIDANG HORTIKULTURA