Pada hari ini,Senin 19 September 2022 dilaksanakan kegiatan Rapat Kordinasi di BPP Gerokgak yang diikuti seluruh Petugas Pertanian Kec. Gerokgak di BPP Gerokgak, Kabid Hortikultura, Kabid Tanaman Pangan, Kabid Penyuluhan dan Bidang Perencanaan
Adapun Pokok Pembahasan yang dihasilkan saat rapat yaitu :
Dari Kepala Bidang Hortikultura
1. Penyampaian Data Produksi Tanaman Hortikultura
2. CPCL Ekstensifikasi Tanaman Hortikultura tahun 2023
3. CPCL Pengembangan Kawasan Cabai masing masing Desa seluas 5 Are
Dari Bidang Penyuluhan
1. Disiplin Petugas
2. Data kelompok Penerima Bantuan wajib masuk Simluhtan
3. Verifikasi NIK Poktan yang masuk Simluhtan sebelum dimulainya penginputan ERDKK
Pada rapat kordinasi hari ini juga diharapkan PPL Wilbin lebih aktif dalam mengidentifikasi potensi wilayah dan memegang data wilbin, agar segala keperluan baik data dan informasi yang masuk tersinkronisasi.
Sumber Berita : BPP GEROKGAK