(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENGAMBILAN UBINAN VARIETAS M70D KEGIATAN DISPLAY VARIETAS DI SUBAK LANYAHAN PAKISAN TEMPEK DIWANG

Admin distan | 22 Agustus 2023 | 43 kali

Selasa, 22 Agustus 2023, Bidang tanaman pangan telah melaksanakan pengambilan ubinan varietas M70D kegiatan display varietas di Subak Lanyahan Pakisan Tempek Diwang, Kecamatan Kubutambahan. Dalam kegiatan tersebut turut hadir staf teknis bidang tanaman pangan, Koordinator P2K Kubutambahan, PPL Wilbin serta POPT Kubutambahan.  Pelaksanaan pengubinan ini merupakan kegiatan wajib dilakukan guna memperoleh data produktivitas padi varietas M70D kegiatan display varietas. Nantinya seluruh varietas padi dalam kegiatan Display Varietas akan dipanen dan data hasil panen tersebut akan diolah sehingga bisa terlihat perbandingan antar varietas.

 

(Bidang Tanaman Pangan)