(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pelayanan Vaksinasi PMK

Admin distan | 27 Juli 2022 | 82 kali

Dinas Pertanian Kabupaten Buleleng melakukan upaya pencegahan penularan virus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) pada sapi dengan melakukan vaksinasi PMK yang berlokasi di Desa Banjar Asem, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng. Rabu (27/7/22). 

BPP Buleleng Khususnya dalam hal ini mengirimkan 2 team, yaitu Buleleng I dan Buleleng II yang dimana mendapatkan Lokasi Vaksinasi di Banjar Dajan Rurung, Desa Banjar Asem yang di pandu lngsung oleh Kepala Dusun Dajan Rurung. 

Vaksinasi PMK ini merupakan bantuan dari Kementerian Pertanian. Vaksin ini dikhususkan untuk sapi terlebih dahulu dengan harapan virus tidak menyebar lebih luas, khususnya untuk Kabupaten Buleleng wilayah Barat.