Selasa 18 Januari 2022 dilakukan pengamatan OPT di 2 Subak yaitu di Subak Yeh Salak dan Subak Sumber Kesambi Desa Sumberkima Kecamatan Gerokgak.
Kegiatan pengamatan di dampingi oleh PPL Wilbin Desa Sumberkima. Hasil pengamatan ini di temukan serangan OPT berupa hama wereng hijau dan penyakit kresek dengan intensitas serangan dari kedua OPT tersebut masih dalam intensitas ringan. Namun tetap perlu dikendalikan untuk menghindari serangan yang lebih berat. Berdasarkan hasil pengamatan OPT tersebut, di rekomendasikan untuk lebih memperhatikan jarak tanam,pemupukan yang berimbang, sanitasi lahan, dan penggunaan pengendalian kimia berupa aplikasi fungisida dan insektisida yang efektif apabila tingkat serangan sudah melebihi ambang ekonomi. Hal ini berguna untuk mencegah meluasnya serangan OPT dan mengurangi kerugian petani.