(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Rapat Koordinasi Pengembangan Kawasan Tanaman Tahunan dan Penyegar Direktorat Jenderal Perkebunan Tahun Anggaran 2022

Admin distan | 26 September 2022 | 50 kali

Dalam rangka sinergitas dan percepatan pelaksanaan Kegiatan  Direktorat Tanaman Tahunan dan Penyegar Tahun Anggaran 2022, pada tanggal 26 September s/d 28 September 2022 dilaksanakan Rapat Koordinasi  Percepatan, Evaluasi Kegiatan Tahun 2002 dan persiapan kegiatan tahun 2023 di Hotel Lor Inn  Bogor.  Rakortek di buka dan dipimpin oleh Direktur Tanaman Tahunan dan Penyegar, Bapak Ir. Hendratmojo Bagus Hudoro, M.Sc. mewakili Direktur Perkebunan, diikuti oleh pejabat dan staf lingkup direktorat Tanaman Tahunan dan Penyegar, Kepala Dinas Provinsi dan Kabupaten se - Indonesia yang mendapat alokasi kegiatan tahun 2022.

Pada kesempatan tersebut Direktur Tanaman Tahunan dan Penyegar Perkebunan  menyampaikan untuk segera merealisasikan kegiatan menggingat sudah memasuki TW III. Penyaluran bantuan kepada kelompok tani diharapkan paling lambat bisa dilaksanakan di bulan November.

Dari hasil revisi anggaran terakhir Kabupaten Buleleng mendapatkan alokasi kegiatan Pengembangan kelapa genjah seluas 50 dan  intensifikasi kopi Arabika seluas 400 ha.

Rapat ditutup oleh pimpinan rapat setelah sebelumnya dilaksanakan diskusi. Dalam melaksanakan kegiatan diharapkan koordinasi sinergi Pusat dan Daerah dalam melakukan pengecekan petani dan lahan, pembinaan, pengawalan serta monitoring.