(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Koordinasi Terkait Penyusunan Identifikasi Potensi Wilayah

Admin distan | 14 Februari 2022 | 1305 kali

Identifikasi Potensi Wilayah (IPW) merupakan hal penting khususnya bagi para penyuluh pertanian dalam menyusun rencana kerja di wilayah binaannya. Dalam menyusun IPW para penyuluh melaksanakan penggalian data-data potensi wilayah terkait dengan data-data sumber daya yang ada di wilayah binaan dan data-data pendukung yang ikut serta memberi andil dalam pembangunan pertanian di wilayah tersebut. Data yang dicari mencakup data-data sumber daya yang terdiri dari sumber daya alam, sumber daya manusia dan sumber daya buatan, serta data pendukung, terdiri dari dari data-data monografi desa, penerapan teknologi budidaya yang biasa dilakukan petani dan komoditas pertanian yang dikelola oleh petani. Berdasarkan hal tersebut ditambah dengan adanya BPP Kostratani maka Bidang Penyuluhan akan menyelenggarakan kegiatan penilaian kepada penyuluh pertanian dalam menyusun dan mempresentasikan potensi yang ada di wilayah binaannya. Kegiatan ini akan dilaksanakan mulai tanggal 2 Maret s/d 22 April 2022 melalui aplikasi Zoom Meeting.

Pada hari Senin 14 Pebruari 2022, PPL Depeha melaksanakan koordinasi dengan Penyuluh Pertanian Substansi Ketenagaan terkait penyusunan IPW di wilayah binaannya. Dalam kesempatan ini diinformasikan bahwa pada saat mempresentasikan IPW dapat menggunakan bahan tayang berupa power point atau video dimana isi dari bahan tayang tersebut menggambarkan potensi yang ada di wilayah binaanya. Diharapkan dengan menguasai IPW maka para penyuluh pertanian dapat melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik sehingga tujuan pembangunan pertanian di wilayah binaannya dapat tercapai.