(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Pendampingan Penyaluran Benih Kelapa Kegiatan Perluasan Kelapa Genjah

Admin distan | 10 Oktober 2024 | 4 kali

Kegiatan Bidang Perkebunan hari Kamis, 10 Oktober 2024 yaitu melaksanakan pendampingan penyaluran benih kelapa untuk kegiatan perluasan kelapa genjah 100 ha di Kabupaten Buleleng yang berlokasi di Kecamatan Kubutambahan. Penyaluran benih dilaksanakan di SA. Abangan Desa Bengkala,  SA. Tandur Sari Desa Bila, SA. Taman Asri Desa Bontihing,  KT. Suka Maju  dan KT. Lembu Kembang Mekar Desa Tunjung.

Kegiatan ini didampingi oleh PP-Ahli Muda Bidang Perkebunan,, PPL Wibin Bengkala; Bila; Bontihing; dan Tunjung, staf Bidang Perkebunan.

Pengurus masing-masing Subak Abian/Kelompok Tani. Adapun masing-masing Subak Abian/Kelompok Tani memperoleh alokasi kegiatan seluas 10 ha dan menerima benih kelapa Genjah  masing-masing sebanyak 1.100 pohon 

Dari tahun 2016 Dinas pertanian telah melaksanakan kegiatan pengembangan kelapa Genjah di Kabupaten Buleleng baik itu kegiatan yang bersumber dari Dana APBD maupun APBN ke beberapa desa yang merupakan kawasan pengembangan kelapa Genjah.

Dengan kegiatan tersebut diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat akan kelapa untuk keperluan upacara maupun untuk meningkatkan pendapatan dan kesehteraan petani.


(Bidang Perkebunan)