Gebyar Vaksinasi Penyakit Mulut dan kuku (PMK) di Kabupaten Buleleng
Admin distan | 14 Oktober 2022 | 100 kali
Dalam Rangka Pelaksanaan Percepatan Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Buleleng. Satgas PMK Kabupaten Buleleng akan melaksanakan Gebyar Penyakit Mulut dan kuku (PMK) yang dilaksanakan di Kelompok Tani Ternak Sapi "Sari Murti Gopala", Jalan Pulau Obi, Gg Srikaya, Kelurahan Banyuning Kecamatan Buleleng. Jumat (13/10).
mewakili Bapak Penjabat Bupati Buleleng, Sekretaris Daerah Buleleng Drs. Gede Suyasa, M.Pd Membuka Acara Pembukaan Gebyar Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
Dalam sambutannya Beliau menerangkan bahwa Salah
satu yang menjadi pertanyaan adalah Kasus PMK. Kasus PMK di bali yang terbesar dibuleleng adalah 268 dan sudah dipotong bersyarat walaupun dengan kondisi yang sangat berat, tetapi hanya bisa kita tuntaskan sesuai jadwal yang diberikan Satgas Nasional.
selanjutnya kita punya tugas berikut dari catatan pemerintah pusat bahwa 80% ternak dibali harus sudah divaksinasi, sebelumnya menyasar pada sapi namum sekarang tidak hanya sapi tapi seluruh ternak yang terdata di dalam data base itu harus divaksinasi jadi jumlahnya 80%.
Buleleng memiliki populasi ternak terbanyak nomer 2 di bali setelah karangasem.
kita punya 174.000. ternak dan yang harus divaksin kurang lebih 80% 135.000 ekor dan yg sudah dijalankan kemarin sebelum rakor sebanyak 35.000 sehingga ditugaskan untuk 1 bulan sampai 29 Oktober ini adalah 100.800 ekor.
maka untuk bisa mencapai target itu maka tim satgat provinsi memberikan bantuan sejumlah 50 tim dari Provinsi lewat Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana untuk mendongkrak supaya mencapai 80% dari capaian Buleleng.
Dalam kesempatan ini dihadiri pula oleh Satgas PMK Provinsi Bali yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali I Wayan Sunada, Dekan Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Udayana I Nyoman Suartha, Pimpinan Forkopimda Kabupaten Buleleng, Kepala Dinas Pertanian Ir. I Made Sumiarta, Kepala Dinas Perhubungan Gede Gunawan, Kepala Pelaksana BPBD Gede Ariadi Pribadi, dandim 1609/Buleleng, Kapolres Buleleng serta beberapa camat terkait dan seluruh undangan.