(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PEMASANGAN EARTAG PADA SAPI

Admin distan | 22 April 2021 | 904 kali

Kamis 22 April 2021 dilaksanakan kegiatan pemasangan eartag di kelompok petani peternak cecanden Amertajati Desa Padangbulia dan Kelompok Ternak Lembu Santi Amerta Kelurahan Sukasada Kecamatan Sukasada Kegiatan ini dilaksanakan oleh dokter hewan Kecamatan Sukasada yang didampingi oleh PPL Wilbin Padangbulia, PPL Wilbin Kelurahan Sukasada serta POPT Kecamatan Sukasada, Ketua kelompok dari Kelompok Petani Peternak Cecanden Amertajati dan Kelompok Ternak Lembu Santi Amerta.

Pemasangan Eartag ini merupakan salah satu ketentuan dari kegiatan AUTS. Pemasangan eartag pada Kelompok Petani Peternak Cecanden Amertajati berjumlah 10 eartag dan pada Kelompok Ternak Santi Amerta berjumlah 8 eartag.Dengan adanya pemasangan eartag ini diharapkan petani lebih mudah untuk melakukan mengawasi ternaknya dan pendataan jika terdapat kecelakaan pada ternak sapinya.