Selasa, 29 Oktober 2024 Bidang hortikultura melalui JF Pengawas Mutu Hasil Pertanian Ahli Muda beserta staff bidang hortikultura melaksanakan kegiatan Temu usaha dalam rangka menjalin kemitraan pemasaran komoditas hortikultura yang bertempat di Gedung Pertemuan Desa Titab. Kegiatan ini dihadiri oleh PPL Desa Titab dan Desa Sepang, Petani Kelompok Tani Artha Dana, Petani Kelompok Tani Mekar Sari, owner PT Bintang Selebritis Buah dan PT.Bintang Kiat Kemulyaan.
Pada kesempatan ini owner PT. Selebritis Buah Bali serta owner PT. Bintang Kiat Kemulyaan yang saat ini menjalin kerjasama memberikan penjelasan mengenai pemasaran komoditas hortikultura khususnya durian jenis kane dan manggis beserta standart yang harus dipenuhi petani sesuai dengan permintaan PT serta dengan harga yang sesuai.
Temu usaha adalah pertemuan antara petani/pelaku usaha agribisnis lainnya dengan pengusaha dan institusi terkait untuk meningkatkan promosi/transaksi teknologi, produk pertanian, sarana produksi pertanian,maupun jasa yang dibutuhkan petani/pelaku agribisnis lainnya.
Dengan adanya kegiatan temu usaha ini diharapkan bisa terjalinnya kerja sama antara petani dengan pihak offtaker serta memberikan solusi dan fasilitasi yang menjadi titik temu atas permasalahan yang menjadi kendala kedua belah pihak, sehingga tercapai kesepakatan kerjasama dalam penyediaan produk dan pemasaran komoditas hortikultura sehingga komoditas pertanian bisa terserap dengan maksimal terutama saat produksi meningkat.