(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENGUKUHAN KELOMPOK WANITA TANI MEKAR SARI DI DESA SUMBERKLAMPOK

Admin distan | 15 Januari 2022 | 104 kali

Sabtu 15 Januari 2022 sejumlah 24 anggota yang tergabung dalam Kelompok Wanita Tani (KWT) Mekar Sari dikukuhkan oleh Perbekel Desa Sumberklampok.

Kegiatan Acara yang bertempat di Balai Banjar Dinas Sumber Batok Desa Sumberklampok Kecamatan Gerokgak juga dihadiri oleh PPL Wilbin Desa Sumberklampok, Koordinator BPP Kecamatan Gerokgak, Kelihan Desa Adat Sumberklampok, dan Kelihan Banjar Dinas Sumber Batok. KWT Mekar Sari memiliki beberapa kekurangan seperti belum terdaftar di SIMLUHTAN. Selain itu kelompok juga belum memiliki buku daftar hadir anggota, buku rencana kegiatan, buku pelaksanaan kegiatan, buku kas, dan agenda (surat menyurat). Dari kekurangan-kekurangan tersebut nantinya kelompok akan mendapatkan pembinaan sehingga diharapkan kedepannya dapat dipenuhi demi kelancaran kegiatan kelompok. 

Pesan dari Perbekel Desa Sumberklampok untuk kelompok yakni diharapkan wanita juga memiliki andil dalam pembangunan desa Koordinator BPP. Gerokgak