(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Panen Padi Merah Munduk (M4)

Admin distan | 22 Juni 2021 | 310 kali

Selasa, 22 Juni 2021 dilaksanakan panen Padi Merah Munduk di Subak Babakan Sambangan, Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada. Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan sebelumnya yaitu Perbaikan Genetik Varietas Padi Lokal Buleleng dengan Pemuliaan Mutasi yang pada saat ini telah memasuki panen generasi keempat (M4). Hadir pada kegiatan tersebut, Kepala Bidang Tanaman Pangan bersama para Kasi, PP Madya dan staf, petugas pertanian Kecamatan Sukasada dan Kecamatan Banjar.

Panen dilakukan pada petak perlakuan 200 Gy dan kontrol. Hasil yang didapat akan menjadi sumber data untuk pelaksanaan kegiatan selanjutnya. Hasil panen tanaman terpilih saat seleksi, akan menjadi sumber benih untuk penanaman berikutnya yaitu tanaman generasi kelima (M5). Tahapan demi tahapan kegiatan telah dilaksanakan dengan baik. Semua tim yang terlibat berharap kegiatan selanjutnya akan memberi hasil yang lebih signifikan untuk mengarah pada tujuan-tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya.