(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

PENINJAUAN LAPANGAN KE SUBAK BABAKAN TUA DESA SAWAN

Admin distan | 21 Maret 2022 | 51 kali

Peninjauan lapangan merupakan salah satu kegiatan yang dilaksanakan oleh PPL Wilbin Desa Sawan didampingi POPT Kecamatan Sawan pada hari ini, Senin 21 Maret 2022 di Subak Babakan Tua, Desa Sawan, Kecamatan Sawan. Peninjauan lapangan yang dilakukan untuk mengamati kembali tanaman padi varietas inpari 32 yang terserang penyakit kresek dengan kategori serangan intensitas ringan. Salah satu tindakan pengendalian yang  dilaksanakan langsung didampingi oleh POPT Kecamatan Sawan, PPL Wilbin Desa Sawan bersama anggota Subak Babakan Tua pada tanggal 25 Pebruari 2022 yakni penggunaan bakterisida efektif seperti bactosyn guna mengendalikan penyakit kresek di lapangan. Beberapa teknik pengendalian lain secara terpadu yang sudah dilakukan petani yaitu sanitasi lingkungan dan pengaturan berselang atau pengaturan pengairan. Setelah dilaksanakan pengendalian perlu dilakukan pengamatan kembali untuk mengetahui apakah teknik yang dilakukan berhasil atau tidak dalam mengendalikan OPT. Tindakan pengendalian yang telah dilakukan dapat menekan penyebaran penyakit kresek dilapangan sehingga pada saat melakukan peninjauan kembali didapatkan luas sembuh sebesar 1.5 ha.

Pengamatan rutin pada tanaman budidaya merupakan salah satu penentu untuk mendapatkan produktivitas yang tinggi. Deteksi dini terhadap serangan hama dan penyakit dapat menekan penyebaran ke tanaman yang sehat sehingga mendapatkan hasil produksi yang optimal untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan petani