(0362) 25090
distan@bulelengkab.go.id
Dinas Pertanian

Giat Penyuluh dan POPT BPP Busungbiu dalam Pembuatan Video Petani Pahlawan Pangan

Admin distan | 04 September 2024 | 62 kali

Rabu, 4 September 2024, kegiatan awal bulan yang cukup padat di awali dengan pembuatan video tema petani pahlawan pangan bertempat di Desa Dapdap Putih, Kecamatan Busungbiu.  Komoditas potensi yang ada di Kecamatan Busungbiu, salah satunya ialah dari Hortikultura yaitu Pisang. Rekan penyuluh di BPP Busungbiu sudah berdiskusi saat meeting rutin sehingga sampai di titik temu dengan pengambilan video petani pahlawan pangan yang komoditasnya adalah pisang. Komoditas pisang sendiri, di wilayah Kecamatan Busungbiu merupakan tanaman sela yang ada di lahan perkebunan. 


Salah satu fungsi BPP dalam program Kostratani ialah sebagai pusat data dan informasi, maka kegiatan hari ini diikuti oleh Koordinator BPP Busungbiu, POPT, PPL Wilbin Dapdap Putih dan Rekan Penyuluh untuk kompak bersama sama dalam pengerjaan pengambilan gambar maupun video. Kegiatan dimulai dari pukul 08.00 sampai pukul 14.00. Kegiatan dilaksanakan di Lahan Petani yang bernama Gede Budi Astawa yang memiliki luas kebun 1 Ha. Kegiatan pengambilan video secara singkat terkait : Budidaya pisang , cara pemilihan bibit, proses berkebun dari hulu sampai hilir, serangan OPT, serta bagaimana cara pengambilan ubinan pada Pisang. Selanjutnya jam 14.00 sampai selesai ialah melakukan pemilahan foto dan video hingga proses editing.


Selain untuk kebutuhan pengambilan video, kegiatan ini bermanfaat sebagai bahan dan informasi penyuluh yang wilayah binaannya terdapat komoditas pisang sehingga dapat mengetahui lebih dalam terkait dengan komoditas tersebut. Semoga dengan adanya kegiatan ini, rekan penyuluh dan popt di BPP Busungbiu dapat lebih kompak dan lebih kreatif baik dalam pembuatan video maupun dalam melakukan penyuluhan. 




(BPP Busungbiu)